Semarak Kartini Fest Memperingati Hari Kartini 2019 di IAIN SAS BABEL
Petaling-Dalam rangka memperingati Hari Kartini, DEMA Fakultas Tarbiyah menggelar acara Kartini Fest 2019 dengan mengusung tema “Mewujudkan Perempuan Indonesia yang Kuat dan Bermartabat”. Kegiatan ini disponsori oleh perusahaan-perusahaan yang ada di Bangka Belitung.Puncak acara ini diselenggarakan pada Kamis- Jum’at, 25-26 April 2019 bertempat ditaman tarbiyah Kampus Hijau IAIN SAS BABEL.
Kartini Fest tahun ini dikemas dengan sangat menarik. Rangkaian acara dalam kegiatan ini berupa Talkshow, Fashion Show Batik kreasi dan berbagai cabang lomba lainnya. Hadir dalam acara tersebut Dekan Fakultas Tarbiyah Dr. Hadarah M. Ag yang sekaligus membuka acara, Wakil Dekan satu Fakultas Tarbiyah Dr. Wahyudin Noor M.Si, dosen tarbiyah bapak Muhammad Rofiq Anwar, dan beberapa ketua Ormawa.
Dalam sambutannya Dr. Hadarah M. Ag menyampaikan bahwa dalam peralihan dari STAIN ke IAIN banyak sekali administrasi-administrasi dan peraturan yang berubah. Dari Jurusan ke Fakultas yang sekarang telah bernaung sendiri. Beliau mendukung kegiatan ini dan berpesan untuk kedepannya acara ini dipersiapkan jauh-jauh hari. Dalam kesempatan itu pula Dekan Fakultas Tarbiyah berjanji untuk tahun depan beliau akan memberikan bantuan pribadi untuk cabang kegiatan batik kreasi dengan memberikan hadiah berupa baju batik bagi pemenang yang langsung didesain oleh ibu Dekan.
Dilain pihak, Primalita M. Psi selaku pemateri Talkshow dikegiatan tersebut mengatakan bahwa wanita memiliki kesetaraan genre, peran wanita sama sebagai laki-laki dan juga berhak memiliki karir. Beliau mencontohkan Ibu Mega Wati sebagai satu-satunya presiden wanita di indonesia sehingga sehingga menjadi sosok inspirasi bahwa wanita bisa dan mampu untuk menjadi seorang pemimpin. Dihari Kartini wanita harus bangga karena sosok seorang ibu kartini telah menggangkat derajat wanita yang sebelumnya hanya dianngap lemah dan dipandang sebelah mata.
Dalam wawancaranya, Ali Topan selaku ketua pelaksana mengungkapkan rasa senang dan bangganya karena kegiatan ini berjalan lancar walaupun terkendala dengan hujan.
“saya merasa senang dan bangga kegiataan ini berjalan lancar walaupun terkendala hujan ketika kita melaksanakan Talkshow pagi tadi.” Tutur Ali mahasiswa Tarbiyah itu.
Komentar
Posting Komentar