Petaling, 04 Maret 2019. Komunitas
Pecinta Alam – Sosial (KOPASSAS)  IAIN SAS Bangka Belitung menyelenggarakan acara Pelantikan Kepengurusan KOPASSAS Periode 2019 di aula Gedung Terpadu , Jum’at(01/03/2019). Acara yang mengusung tema “Membangun Organisasi yang Solid, dan Berintegritas Guna Mencetak Pemimpin yang Berkualitas” tersebut dilantik langsung oleh Plt. Warek III, Bapak Dr. Rusydi Sulaiman, M.Ag. Pelantikan ditandai dengan pengucapan sumpah jabatan oleh Devi Oktavianti selaku Ketua Terpilih KOPASSAS 2019 beserta seluruh anggota pengurus yang dilantik. Disaksikan oleh Pembina KOPASSAS Periode 2008-2018, Bapak Dinar Pratama, M. Pd, Para Alumni KOPASSAS serta perwakilan anggota dari ormawa. 
Dalam sambutannya, Dinar Paratama, M.Pd menyampaikan agar KOPASSAS bisa terus bertahan dan semakin maju. Khana Daskalia, selaku ketua pelaksana kegiatan pelantikan mengungkapkan bahwa persiapan penyelenggaraan kegiatan ini berkisar 5 hari hingga seminggu. Mulai dari rapat, pembagian ketu pelaksana, sektetaris dan bidang-bidang lainnya seperti konsumsi dan sebagainya. “Untuk sampai hari ini Alhamdulillah berjalan dengan lancar sesuai dengan rencana dari awal”, ujar Khana Daskalia. 
Dilain pihak, ketua periode 2017/2018, Muhammad Yahya Eko Putra berharap agar pengurus baru dapat member warna yang segar untuk KOPASSAS terutama dalam bidang social, kemasyarakatan, kontribusi terhadap kampus. “menjadi pengurus bukanlah hal yang sangat sulit, namun menjadi sebuah tantangan untuk ckita sebagai pribadi yang dewasa”, tutur Muhammad Yahya Eko Putra. Dalam kesempatan tersebut, ketua KOPASSAS terpilih, Devi Oktavianti mengungkapkan setelah dilantik menjadia ketua adalah sebuah amanah kepercayaan dari teman-teman anggota dengan harapan bisa memajukan KOPASSAS serta mendapat dukungan setiap kegiatan KOPASSAS dari pihak kampus. “pesan saya agar KOPASSAS lebih baik lagi kedepannya”, ujar Devi. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pembukaan PBAK 2019

Pro Kontra RUU PKS

Seminar pendidikan